Mahasiswa Politeknik Aceh Mengikuti Uji Kompetensi Instalasi Listrik

Posted By Admin PMB on 19 Juli 2019


Banda Aceh – Politeknik Aceh bekerjasama dengan Balai Jasa Konstruksi Wilayah I Kementrian Pekerjaan Umum dan Perumahan Rakyat (16-17/07) mengadakan Pembekalan dan Uji Sertifikasi Kompetensi Teknisi Instalasi Penerangan dan Daya Fasa Satu untuk mahasiswa dan alumni Politeknik Aceh. Acara yang dilaksanakan di Kampus Politeknik Aceh tersebut, dibuka oleh Wakil Direktur Bidang Akademik, Kemahasiswaan dan Alumni Politeknik Aceh, Bapak Said Iskandar Zulkarnain. Beliau menyebutkan di era globalisasi ini, alumni Politeknik Aceh harus dapat bersaing dengan tenaga kerja dari berbagai belahan dunia. Sertifikat kompetensi yang diperoleh bila lulus ujian kompetensi ini akan sangat berguna dan menjadi nilai tambah selain ijazah untuk menujukkan kelebihan para alumni Politeknik Aceh. Bahkan dengan kompetensi yang dimiliki, para alumni Politeknik Aceh tidak hanya bisa bekerja di Indonesia saja tapi juga bisa merambah dunia kerja manca negara.

 Sementara itu, Kepala Balai Jasa Konstruksi Wilayah I, Yusuf Rachman, S.T., M.T menyambut positif terlaksananya uji kompetensi ini. Beliau menyebutkan persaingan pada pasar tenaga kerja semakin ketat. Hanya yang memiliki kompetensilah yang dapat bersaing secara global. Oleh karena itu beliau berpesan kepada mahasiswa dan alumni Politeknik Aceh untuk terus meningkatkan kompetensinya di bidang kelistrikan hingga mencapai level ahli. Apalagi saat ini, setiap pekerjaan konstruksi membutuhkan para ahli instalasi listrik yang tersertifikat.

 Acara yang dilaksanakan selama dua hari, diawali dengan pembekalan singkat tentang instalasi listrik dan daya fasa satu serta praktek keselamatan kerja, kemudian dilanjutkan dengan uji kompetensi baik itu ujian teori maupun ujian praktek.