Mahasiswa Politeknik Aceh Raih Juara 2 Lomba Parade Cinta Tanah Air

Posted By Admin PMB on 31 Juli 2019


Mahasiswa Teknik Mekatronika dari Politeknik Aceh kembali Mengukir Prestasi Membanggakan, kali ini mereka sukses menjadi juara dua tingkat perguruan tinggi dalam Lomba Parade Cinta Tanah Air (PCTA) yang diadakan Kementerian Pertahanan Republik Indonesia.

Mahasiswa Politeknik Aceh yang diwakili oleh Iqbal Cesario Wibowo dan Muhammad ariansyah dari Program Studi Teknik Mekatronika ini mengembangkan sistem pendeteksi gas berbahaya pada ruangan berbasis IoT. Sistem ini akan mendeteksi kebocoran gas dalam ruangan memakai sensor yang akan mengirimkan informasi ke aplikasi Android. fungsi utama dari sistem ini memudahkan kalau ada kebocoran gas.

Lomba PCTA merupakan agenda rutin tahunan Kementerian Pertahanan Republik Indonesia dilaksanakan di Hotel Madinah pada Tanggal 29 – 30 Juli 2019. Pada tahun 2019 ini, diikuti sebanyak 35 tim perwakilan dari perguruan-perguruan tinggi di Provinsi Aceh.
Tujuan utama dari lomba PCTA untuk menumbuhkan rasa cinta Tanah Air kepada anak-anak muda. Salah satunya dilakukan dengan mengapresiasi karya-karya anak muda, khususnya mahasiswa dan siswa di provinsi Aceh.